Peringati Harganas 2023, Bupati Purwakarta ajak masyarakat berperan aktif turunkan angka Stunting

refubliknews.com,
Purwakarta | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purwakarta menggelar acara Semarak Kemeriahan Senam Bersama, dalam rangka memperingati Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-30 tahun 2023, yang di selenggarakan di Desa Taringgul Tonggoh, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta, Jabar, pada Sabtu 9 September 2023.

Kegiatan ini di gelar merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-30 tahun 2023, yang bertemakan ‘Menuju Keluarga Bebas Stunting Menuju Indonesia Maju’.

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika, mengajak masyarakat agar berperan aktif dan saling bergotong royong dalam hal menurunkan angka kekerdilan pada anak (Stunting-red) sesuai dengan target yang telah ditetapkan.

“Mari kita bersama-sama berperan aktif dan bergotong royong agar angka kekerdilan pada anak/stunting ini cepat menurun sesuai target yang telah direncanakan,” ungkap Anne Ratna Mustika, di kutip dari akun Istagramnya, @anneratna82, pada Sabtu 9 September 2023.

Ia juga menuturkan, dengan terselenggaranya kegiatan semarak senam bersama ini, bisa menjadi langkah bersama untuk berkimitmen dalam mendukung pelaksanaan pembangunan di Purwakarta, khususnya pembangunan di bidang kependudukan.

“Melalui kegiatan hari ini, merupakan momen yang baik menjadi langkah bersama membangun komitmen dalam mendukung pelaksanaan pembangunan, khususnya pembangunan di bidang kependudukan di Purwakarta,” tutur Anne Ratna Mustika.

RN/raffa christ manalu/

Pos terkait