Pondok Pesantren Daarut Tarbiyah Kapuk Muara Jakarta Utara Laksanakan Pemotongan Hewan Qurban

refubliknews.com,
Kapuk Muara – Penjaringan – Jakarta Utara,’
Dalam Rangka Menyambut Hari Raya Idul Adha 2022 (10 Dzulhijjah 1443 H),
Pondok pesantren Daarut tarbiyah yang berlokasi di Rt 004 Rw 004 kelurahan kapuk muara kecamatan penjaringan Jakarta Utara, kembali melakukan pemotongan hewan qurban buat jemaah dan buat masyarakat yang ada disekitar pondok pesantren. Minggu (10/07/2022).

” Dr. KH. Hermawan Al Hafidz, MA, pengasuh pondok pesantren Daarut Tarbiyah Dan juga pembina majelis Bina Ruhani (Bersatu dalam Aqidah mengatakan Alhamdulillah usai melakukan sholat Idhul Adha penyembelihan
Qurban Sapi dan Kambing mulai di laksanakan pada pukul 10:00 wib.

Lanjut Dr. KH. Hermawan Al Hafidz,M.A kerap di pangil sebutan Aby Wan menyampaikan, Alhamdulillah sapi kita dapatkan berjumlah 3 ekor, yang dititipkan di sekretariat Rw. 0, jadi sapi ada 2 ekor untuk pondok pesantren Daarut tarbiyah, kambing ada 6 ekor, bantuan juga berasal dari donatur tetap Pondok Pesantren Daarut tarbiyah.

” Masih Aby Wan menuturkan pembagian
Di utamakan untuk santri yang ada di pesantren dari TK sampai SM, yang rata rata anak yatim yang tidak mampu, selebihnya kita bagikan untuk wilayah yang ada disekitar pondok pesantren.

Pembagian diperkirakan sekitar 300 kupon, berdasarkan pengalaman sebelumnya Aby Wan, mengatakan satu kupon itu sekitar 1,5kg ,”tutupnya

” Di tempat yang sama Purwadi donatur tetap mengucapkan Alhamdulillah di bulan suci ini bulan yang penuh berkah pada tahun 2022 masih bisa berQurban kembali, biarpun pasca pandemi Covid 19 dan mudah mudahan pandemi ini cepat berlalu warga masyarakat bisa beraktivitas kembali normal.

RN/ida Fitriyah/red

Pos terkait

Tinggalkan Balasan