Komandan Lanal Palembang Laksanakan Shalat Idul Adha 1443 H/2022 M Bersama Keluarga Besar Lanal Palembang

refubliknews.com,
Palembang,- Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Palembang Kolonel Laut (P) Widyo Sasongko, S.E., M.Tr. Hanla., melaksanakan Shalat Idul Adha bersama dengan keluarga Besar Lanal Palembang dan masyarakat, bertempat di Musholla Al-Hikmah Komplek TNI AL Arafuru Palembang, Minggu (10/07/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut yakni, Komandan Lanal Palembang, Pasintel Lanal Palembang, Danunit Intel Lanal Palembang, Ketua Jalasenastri Cabang 5 Korcab III DJA I, Ustad Amar, Pengurus Musholla Al-Hikmah Komplek TNI AL Arafuru Palembang, serta Jamaah Musholla Al-Hikmah Komplek TNI AL Arafuru Palembang.

Setelah melaksanakan Sholat Ied, dilanjutkan dengan pemotongan hewan qurban sebanyak 4 ekor sapi dan 13 ekor kambing, pemotongan dilaksanakan di Lapangan Rumdis Arafuru, selanjutnya daging hewan korban dibagikan kepada Keluarga Besar Lanal Palembang dan warga sekitar Komplek TNI AL Arafuru Palembang.

Kegiatan perayaan Hari Raya Idul Adha 1443 H/2022 M sesuai dengan Perintah Harian Kepala Staf TNI AL (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono yaitu “Tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan dalam pengabdian sebagai Prajurit Jalasena yang memegang teguh nilai-nilai Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI dan Trisila TNI AL”.

(Pen Lanal Palembang)

RN/indah/red

Pos terkait

Tinggalkan Balasan