refubliknews.com, – Jakarta Pusat – Dalam suasana penuh kebersamaan di bulan suci Ramadan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Menteng, Aiptu Robby Danan Jaya, menghadiri kegiatan Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim yang diselenggarakan oleh Building Management The City Tower. Acara ini berlangsung di Jalan MH. Thamrin Kav 81, Menteng, Jakarta Pusat, dengan dihadiri oleh berbagai unsur pimpinan dan tokoh masyarakat. Jumat (14/03/2025)
Turut hadir dalam kegiatan tersebut:
Wakapolsek Metro Menteng, Kompol II Sutasman, S.H., M.H.
Danramil Menteng, Mayor Kav. Ober Purba
Lurah Menteng, Bapak Indrawan Prasetyo
Kapolsubsektor Blora, Aiptu Heru Wicaksono
Acara ini merupakan bentuk kepedulian sosial kepada anak-anak yatim serta sebagai ajang mempererat tali silaturahmi antara unsur kepolisian, pemerintahan, dan masyarakat. Dalam sambutannya, Aiptu Robby Danan Jaya menyampaikan apresiasi kepada Building Management The City Tower atas inisiatifnya mengadakan kegiatan sosial ini.
“Kegiatan ini sangat positif karena tidak hanya memberikan kebahagiaan bagi anak-anak yatim, tetapi juga memperkuat kebersamaan antara pihak kepolisian, pemerintah, dan masyarakat. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan semakin banyak pihak yang tergerak untuk berbagi,” ujar Aiptu Robby.
Meneruskan Pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro melalui Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi
Selain santunan kepada anak yatim, acara ini juga diisi dengan tausiah keagamaan yang memberikan siraman rohani bagi para tamu undangan. Momen buka puasa bersama menjadi kesempatan bagi semua yang hadir untuk berbagi kebahagiaan dan mempererat hubungan sosial dalam suasana Ramadan yang penuh berkah.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan sinergi antara kepolisian, pemerintah, dan masyarakat semakin erat, sehingga dapat terus menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis di wilayah Menteng dan sekitarnya.
( Humas Polres Metro Jakarta Pusat )
RN/indah/red