Kades Bunder Diperiksa Polres Purwakarta, Terkait Pungli Rekrutmen Tenaga Kerja!

refubliknews.com,- Purwakarta || Keseriusan Satreskrim Polres Purwakarta dalam menangani dugaan kasus pungutan liar (pungli) terkait rekrutmen tenaga kerja kembali dibuktikan. Pada Selasa, 11 Maret 2025, Kepala Desa Bunder, Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, berinisial TMT alias Ade Ojoy, terlihat memasuki kawasan Polres Purwakarta tepat pada pukul 13.15 WIB.

Kedatangan TMT alias Ade Ojoy diduga kuat berkaitan dengan pemanggilan dari tim penyidik Satreskrim Polres Purwakarta untuk memberikan klarifikasi dan menjalani pemeriksaan terkait dugaan pungli yang terjadi dalam proses rekrutmen tenaga kerja di PT Metro yang berlokasi di Desa Bunder.

Saat menuju Unit Reskrim Polres Purwakarta, TMT alias Ojoy tampak didampingi oleh seorang pria yang diduga merupakan anggota Satreskrim. Ia mengenakan kemeja putih, dibalut dengan jaket hitam dan celana hitam. Sementara pendampingnya mengenakan kaos dan celana Levis biru.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari sumber di Polres Purwakarta, Kepala Desa Bunder ini dijadwalkan untuk menjalani pemeriksaan di Unit 3 Tindak Pidana Korupsi (Tipidkor) Satreskrim Polres Purwakarta. “Di unit 3 bang,” ungkap sumber tersebut.

Sebelumnya, Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah, dalam pernyataannya pada Sabtu, 8 Maret 2025, menegaskan bahwa pihaknya akan memastikan dugaan kasus pungli terkait rekrutmen tenaga kerja di PT Metro ditangani dengan serius. “Tim kita sedang bergerak,” ujar Lilik.

Kasus dugaan pungli dalam rekrutmen tenaga kerja yang melibatkan PT Metro ini telah menjadi perbincangan hangat di masyarakat Purwakarta. Kasus ini juga menarik perhatian masyarakat luas mengingat dampak signifikan terhadap proses perekrutan tenaga kerja yang diduga melibatkan biaya tak resmi. Pemberantasan pungli, terutama yang berkaitan dengan ketenagakerjaan, merupakan program prioritas jangka pendek dari Gubernur Jawa Barat, Kang Dedi Mulyadi (KDM), serta Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta.

Pemanggilan Kepala Desa Bunder oleh Polres Purwakarta ini menjadi bukti nyata bahwa aparat kepolisian berkomitmen untuk menuntaskan praktek pungli ketenagakerjaan di wilayah Kabupaten Purwakarta.

Hingga berita ini dirilis, pihak Polres Purwakarta belum memberikan keterangan resmi terkait pemeriksaan yang dijalani oleh Kepala Desa Bunder, TMT alias Ade Ojoy.

RN/Raffa Christ Manalu/red

Pos terkait