GKP Jemaat Seroja Giat Baksos dan Donor Darah dalam Rangka Peringati Hari Pahlawan

refubliknews.com,
Bekasi Kota,

Bertempat di Gedung Serba Guna Seroja, Jl. Mangga Seroja, Kelurahan Harapan Jaya Kecamatan Bekasi Kota, Jawa Barat, berlangsung giat Bakti Sosial dan Donor Darah yang diselenggarakan oleh Gereja Kristen Pasundan (GKP) Jemaat Seroja, Bekasi Kota dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Sabtu, (12/11/2022).

Kegiatan yang diselenggarakan GKP Jemaat Seroja tersebut bekerjasama dengan FKPPI Bekasi Utara, RS Eka Hospital, PT SMU dengan produk Mie Sedap dan Ale-ale serta Asia Tropis Harapan Indah. Hadir pula PT Roche Indonesia dengan menghadirkan alat pengecek gula darah dengan nama produk Accu Chek dengan harga diskon yang cukup fantastis.

Acara giat yang diselenggarakan GKP Jemaat Seroja merupakan giat sejenis yang kedua di tahun 2022 ini dan kegiatan tersebut selalu melibatkan masyarakat sekitar.

Sejumlah 300 paket sembako murah disiapkan oleh Panitia Penyelenggara dan 50 kantong darah menjadi target panitia yang bekerja sama dengan PMI Kota Bekasi.

Dalam kesempatan tersebut Ketua Penyelenggara Ondo Evin Nainggolan menyampaikan, “Kami mengadakan bakti Sosial dan Donor Darah dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang persiapannya dalam waktu tiga bulan. Target donor darah adalah 50 kantong darah untuk masyarakat yang kekurangan darah. Dan kami bekerjasama dengan PMI dan FKPPI. Beras, minyak sayur dan gula pasir merupakan sembako yang dijual murah kepada masyarakat. Peringatan Hari Sumpah Pemuda ini sebagai upaya menyampaikan pesan kepada kaum muda bahwa Indonesia memiliki banyak pahlawan kepada kaum muda di GKP Jemaat Seroja di komplek Seroja ini,” ujar Ondo Ervin.

Ondo lebih lanjut menjelaskan bahwa kegiatan serupa ini sudah dua kali dengan ini dilakukan GKP Jemaat Seroja.

Sementara itu Pdt. Suluh selaku Ketua GKP Jemaat Seroja bersyukur karena di wilayah Seroja ini kehidupan beragama cukup baik nampak dari tingkat toleransi yang terpelihara.

“Gereja menunjukkan peran dan sumbangsih sebagai bentuk semangat nasionalisme, konteks dimana kita tinggal sekaligus mewujudkan peran tri panggilan gereja yaitu persekutuan, pelayanan dan kesaksian,” ujar Pdt. Suluh.

Di tahun ketiga pelayanan Pdt. Suluh ini, ia sebagai Ketua Jemaat mengungkapkan bahwa gereja dalam pelayanan tidak dapat berjalan sendiri mereka merangkul berbagai komponen masyarakat. Dan FKPPI adalah kawan sekerja yang senantiasa setia mendampingi pelayanan dan kesaksian mereka di tengah-tengaj kehidupan masyarakat.

Ketika ditanya terkait kerukunan Pdt. Suluh mengungkapkan, “Selama tiga setengah tahun pelayanan saya terkait kerukunan beragama semua ok, semua berjalan bergandengan tangan, ini merupakan gambaran yang terbantahkan. Relasi baik dan tidak ada reisistensi,” ungkapnya.

Acara kegiatan tersebut juga diisi dengan pengukuhan terkait pengetahuan tentang apa dan bagaimana itu diabetes yang disampaikan oleh dr. Melisa dan dimoderatori oleh dr. Yolanda dari RS Eka Hospital, Bekasi.

Penyerahan Piagam Penghargaan tanda terima kasih atas dukungan kegiatan Bakti Sosial dan Donor Darah dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda pun sebelumnya tak lupa diberikan oleh
pihak Panitia Penyelenggara dari GKP Jemaat Seroja yang diserahkan oleh Pdt. Suluh kepada dr. Melisa dari RS Eka Hospital dan Welly Gurning mewakili PT Sayap Mas Utama sebagai sponsor pada giat tersebut.

Sekretaris 2 Steven Pratama mengatakan acara bakti sosial di Komplek Seroja yang terlaksana ini merupakan salah satu perwujudan rasa terima kasih dan penghargaan kepada orang tua kita, yang merupakan para pahlawan dalam operasi Seroja.

Kiranya jiwa pejuang dan nasionalisme para pejuang kita ini dapat dijiwai dengan baik oleh kita para generasi penerus, penerima tongkat estafet kepemimpinan dan perjuangan selanjutnya,” tutup Steven

RN/Umayah Handayani/red

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *