Peringati HUT Ke-77 TNI AL Tahun 2022, Lanal Sabang Dapat Kejutan Dari Polres Sabang

refubliknews.com,
Sabang,- Lanal Sabang mendapat kejutan ucapan Selamat Ulang Tahun dari Kapolres Sabang AKBP Muhammadun, S.H., diwakili Wakapolres Kompol Salmidin, S.E., M.M., beserta rombongan
yang mendatangi Mako Lanal Sabang, Jalan Yos Sudarso, Gampong Kuta Ateuh, Kecamatan Sukarya, Kota Sabang, dengan membawa Kue Ulang Tahun dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Angkatan Laut ke-77 Tahun 2022, Senin (12/09/2022).

Kedatangan Wakapolres Sabang beserta rombongan diterima langsung oleh Komandan Lanal Sabang Kolonel Laut (P) Ali Setiandy, M.Tr (Han)., M.M., beserta Staf dengan penuh rasa haru karena kegiatan ini dilaksanakan tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Saat penyerahan kue tart, Danlanal Sabang tampak terharu dan bahagia sembari mengucapkan terima kasih kepada Wakapolres Sabang dan rombongan yang telah memberikan suprise serta perhatiannya di Hari Ulang Tahun TNI Angkatan Laut Ke-77 Tahun 2022.

“Kami atas nama Pimpinan TNI AL mengucapkan terima kasih atas kedatangan serta perhatian dari Wakapolres Sabang bersama rombongan, ini merupakan bentuk sinergitas antara TNI-Polri setempat, semoga kita semakin solid bersinergi, guna menjaga keamanan dan keutuhan NKRI,” jelas Komandan Lanal Sabang.

Sementara itu, Wakapolres Sabang menyampaikan ucapan Selamat Ulang Tahun ke-77 TNI Angkatan Laut kepada Komandan Lanal Sabang dan jajarannya, semoga TNI AL semakin profesional dalam melaksanakan tugas pokok, dan semakin dicintai rakyat.

“Kami bersama rombongan sangat bangga bisa bersinergi dengan TNI AL khususnya Lanal Sabang, Jayalah TNI, Jayalah Indonesiaku. Selamat HUT Ke-77 TNI Angkatan Laut Tahun 2022, “TNI AL Yang Propesional Modern dan Tangguh Siap Mendukung Indonesia Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat.”

Kegiatan yang dilaksanakan ini merupakan salah satu wujud implementasi dari Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono yaitu jalin soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan.

(Pen Lanal Sabang)

RN/indah/red

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *