Bupati Batubara Lepas Manasik Haji Akbar PT. Bank Sumut

refublinews.com, || Batubara
Bupati Batu Bara H. Baharuddin Siagian, SH, M.Si melakukan pelepasan Manasik Haji Akbar PT. Bank Sumut yang dilaksanakan di Masjid Jami Al- Ridha, Kecamatan Lima Puluh, Selasa (15/04/2025).

Kegiatan ini menjadi rutinitas setiap tahunnya yang diadakan oleh Bank Sumut, pada tahun ini partner manasik haji dari Bank Sumut berjumlah 84 orang yang akan melakukan manasik haji di Asrama Haji Medan.

Dalam sambutannya Bupati Baharuddin Siagian m.en gtakan agar tetap menjaga kesehatan agar tetap prima selama manasik atau juga jika nantinya berada di tanah suci.

Bupati Batubara juga menyampaikan pentingnya melakukan manasik haji agar jemaah mendapatkan berbagai manfaat dan pengetahuan yang akan membantu mereka dalam persiapan dan pelaksanaan ibadah haji.

“Saya doakan para jemaah haji khususnya dari Kabupaten Batu Bara selalu mendapatkan lindungan Allah SWT dari hal-hal yang akan menghalangi kegiatan haji nantinya,” ujar Bupati Batu Bara.

Turut hadir Kepala Cabang Bank Sumut Teddy Pribadi, Asisten 3 Setdakab Batu Bara, Remokd Asmara, Kabag Kesra Batubara dan Camat Lima Puluh.

RN/Holong/red

Pos terkait