Patroli Dan Penjagaan Dini Hari, Cegah Balap Liar di Jl. Gunung Sahari Raya

Jakarta Pusat — Kepolisian Sektor Sawah Besar, Polres Metro Jakarta Pusat, meningkatkan patroli dan penjagaan pada dini hari guna mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), khususnya aksi balap liar dan tindak kriminal jalanan.

Patroli dan penjagaan tersebut dilaksanakan pada Sabtu (24/1/2026) sekitar pukul 02.30 WIB di Jalan Gunung Sahari Raya, Sawah Besar, Jakarta Pusat. Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolsubsektor Pasar Baru, AIPTU Ranu P Sahwoto, bersama personel piket lainnya dengan fokus pengamanan jelang subuh, waktu yang dinilai rawan terjadinya kejahatan.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Dr. Reynold E.P. Hutagalung, S.E., S.I.K., M.Si., M.H., menegaskan bahwa patroli rutin dini hari merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“Polri hadir untuk mencegah sejak dini berbagai potensi gangguan kamtibmas, termasuk balap liar, tawuran, maupun kejahatan jalanan. PPatroli ini adalah langkah konkret agar masyarakat merasa aman, khususnya pada jam-jam rawan,” ujar Reynold.

Dalam kegiatan tersebut, petugas juga memberikan himbauan tegas kepada warga yang masih berkerumun di lokasi agar segera membubarkan diri dan kembali ke rumah masing-masing. Langkah ini dilakukan sebagai upaya pencegahan terjadinya balap liar, sekaligus meminimalisir risiko kecelakaan lalu lintas dan gangguan keamanan lainnya di tengah kondisi musim hujan.

Sementara itu, Kapolsek Sawah Besar Kompol Rahmat Himawan menekankan bahwa jajarannya akan terus meningkatkan intensitas patroli, khususnya di titik-titik yang kerap dijadikan lokasi berkumpulnya anak muda pada malam hingga dini hari.
“Kami tidak akan ragu untuk melakukan tindakan tegas dan terukur. Pencegahan lebih utama agar tidak terjadi korban, baik dari masyarakat maupun pengguna jalan lainnya,” tegas Rahmat.

Situasi selama kegiatan berlangsung terpantau aman dan kondusif. Tidak ditemukan kejadian menonjol, dan masyarakat menyambut baik kehadiran petugas di lapangan. Warga berharap patroli dan penjagaan seperti ini dapat terus dilakukan secara konsisten, terutama pada akhir pekan.

Sinergi antara polisi, masyarakat, dinilai penting agar balap liar dan gangguan kamtibmas lainnya dapat dicegah secara cepat dan tepat.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

RN/Indah /red

Pos terkait