Tangerang, — PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk melalui Branch Office (BO) Tangerang Merdeka menggelar kegiatan lepas sambut Micro Business Manager (MBM) sebagai bagian dari dinamika organisasi dan penguatan kepemimpinan di lingkungan BRI. Dalam kesempatan tersebut, Bapak Sakdanur resmi dimutasi untuk mengemban amanah baru sebagai MBM BO Labuan.
Kegiatan lepas sambut ini dihadiri oleh jajaran manajemen, para supervisor, serta insan BRILiaN di lingkungan BO Tangerang Merdeka. Acara berlangsung dengan penuh kehangatan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kontribusi yang telah diberikan selama menjabat di BO Tangerang Merdeka.
Pemimpin Cabang BRI Kanca Tangerang Merdeka, Denny Setiawan, menyampaikan bahwa mutasi merupakan bagian dari strategi pengembangan organisasi dan sumber daya manusia di BRI.
“Mutasi jabatan merupakan hal yang wajar dalam organisasi sebagai upaya pengembangan kompetensi dan penyegaran kepemimpinan. Kami mengapresiasi kontribusi Bapak Sakdanur selama bertugas di BO Tangerang Merdeka dan berharap beliau dapat terus memberikan kinerja terbaik di amanah yang baru sebagai MBM BO Labuan,” ujar Denny Setiawan.
Ia juga menambahkan bahwa peran MBM sangat strategis dalam mendorong pertumbuhan bisnis mikro serta menjaga kualitas penyaluran kredit yang sehat dan berkelanjutan.
“BRI terus berkomitmen menyiapkan pemimpin-pemimpin yang adaptif, berintegritas, dan mampu menjawab tantangan bisnis, khususnya di segmen mikro yang menjadi core business BRI,” tambahnya.
RN/Subhan beno/red






