Kanit Binmas Pimpin Apel Pelayanan Rencana Aksi Unjuk Rasa Mahasiswa di Kemenag RI

Jakarta Pusat — Sebanyak 20 personel Polsek Sawah Besar menggelar apel pengamanan dan pelayanan rencana aksi unjuk rasa di depan Kantor Kementerian Agama RI, Kamis (21/1/2026) pukul 10.30 WIB. Apel ini bertujuan memastikan kegiatan penyampaian pendapat di muka umum berjalan aman dan kondusif. Apel dipimpin oleh AKP Dwi Budianto, S.E., selaku Kanit Binmas Polsek Sawah Besar, dan dilaksanakan di wilayah hukum Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Dalam apel tersebut, AKP Dwi Budianto bertindak sebagai pimpinan apel sekaligus padal objek pengamanan. Kekuatan pengamanan berjumlah 20 personel, terdiri dari 10 anggota Polsek Sawah Besar dan 10 personel pengamanan dalam (Pamdal). Pimpinan apel mengarahkan agar seluruh anggota bertindak sesuai perintah pimpinan, tidak membawa senjata api maupun senjata tajam, serta mengedepankan pendekatan humanis.

Kapolres Metro Jakarta Pusat KOMBESPOL Dr. Reynold E.P. Hutagalung, S.E., S.I.K., M.Si., M.H., menyampaikan bahwa pengamanan unjuk rasa merupakan bagian dari tugas pelayanan Polri kepada masyarakat. “Polri hadir untuk menjamin hak masyarakat dalam menyampaikan aspirasi, namun tetap menjaga keamanan dan ketertiban umum,” ujar Reynold.
Ia menegaskan, setiap personel wajib bersikap profesional dan menghindari tindakan arogan. Menurutnya, pengendalian diri aparat di lapangan menjadi kunci terciptanya situasi yang aman, tertib, dan kondusif selama aksi berlangsung.

Dalam arahannya, pimpinan apel menekankan agar seluruh personel mematuhi standar operasional prosedur, menjaga keselamatan dan kesehatan, serta memastikan seluruh pengamanan berada di bawah kendali kepolisian. Pamdal juga diimbau tidak melakukan kekerasan atau tindakan di luar koordinasi dengan Polri.

Kapolsek Sawah Besar Kompol Rahmat Himawan, S.Sos., menambahkan penekanan agar anggota benar-benar mengedepankan pelayanan yang humanis. “Kami instruksikan seluruh personel untuk melayani dengan persuasif, menghormati massa aksi, dan menjaga stabilitas keamanan di sekitar Kantor Kemenag,” tegas Rahmat.

Situasi di sekitar Kantor Kementerian Agama terpantau aman dan terkendali. Aktivitas perkantoran berjalan normal, arus lalu lintas relatif lancar, sementara menunggu kehadiran mahasiswa yang akan berunjuk rasa.

Warga dan pegawai di sekitar lokasi berharap pengamanan seperti ini terus dilakukan. Mereka menilai kehadiran polisi yang tegas namun humanis membuat aspirasi dapat disampaikan tanpa mengganggu aktivitas masyarakat. “Dengan pengamanan yang baik, unjuk rasa berjalan tertib dan lingkungan tetap aman,” ujar salah satu warga di sekitar lokasi.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

RN/Indah /red

Pos terkait