Jakarta, 27/01/2026 – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk melalui BRI Kantor Cabang (KC) Jelambar terus mendorong percepatan transaksi non-tunai dengan melakukan sosialisasi penggunaan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) kepada para pedagang pelaku usaha di wilayah kerja BRI Unit Grogol.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pedagang terhadap pemanfaatan transaksi digital yang aman, mudah, dan efisien, sekaligus mendukung program digitalisasi sistem pembayaran di sektor usaha mikro dan kecil.
Melalui sosialisasi ini, BRI memberikan edukasi terkait manfaat QRIS, tata cara penggunaan, serta kemudahan bertransaksi bagi pedagang maupun konsumen, sehingga diharapkan dapat membantu meningkatkan efisiensi dan kenyamanan dalam aktivitas jual beli sehari-hari.
Pemimpin Cabang BRI Jelambar, Adi Sujarwanto, menyampaikan bahwa QRIS menjadi salah satu solusi pembayaran digital yang dapat membantu pelaku usaha beradaptasi dengan perkembangan teknologi.
“Sosialisasi QRIS ini merupakan bagian dari komitmen BRI dalam mendukung digitalisasi pelaku usaha. Dengan QRIS, transaksi menjadi lebih praktis, aman, dan tercatat dengan baik, sehingga dapat membantu pedagang dalam mengembangkan usahanya,” ujar Adi Sujarwanto.
Ia menambahkan, BRI KC Jelambar bersama Unit Grogol akan terus melakukan pendampingan kepada pedagang agar pemanfaatan layanan transaksi digital dapat berjalan optimal dan berkelanjutan.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperluas adopsi transaksi non-tunai di kalangan pedagang, sekaligus memperkuat peran BRI sebagai mitra strategis dalam mendorong inklusi keuangan dan digitalisasi ekonomi masyarakat.
RN/Subhan beno /red





