refubliknews.com, || Jakarta Pusat – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Kelurahan Galur, Aiptu Baktiar, melaksanakan sambang dan cooling system di wilayah RW03, Kamis (9/10/2025) pukul 14.00 WIB. Kegiatan berlangsung di Jl. Galur Jaya RT002/RW03, Kecamatan Johar Baru.
Sambang warga dilakukan bersama Bapak Gifar (FKDM) dan bergabung dengan Bapak Ambon (Pemuda Warga RW03). Selama kegiatan, petugas menyampaikan pesan kamtibmas dan mengajak warga untuk ikut aktif menjaga keamanan lingkungan.
Beberapa hal penting yang disampaikan antara lain: Deteksi dini gangguan kamtibmas di lingkungan RW 03. Menyampaikan imbauan kamtibmas agar warga selalu waspada. Mengingatkan warga, jika terdapat permasalahan di wilayah, dapat langsung menghubungi Polsek, Polsubsektor, atau Bhabinkamtibmas.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menekankan, “Sambang warga dan cooling system merupakan upaya preventif Polri untuk menjaga keamanan sekaligus membangun komunikasi aktif dengan masyarakat.”
Senada, Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar menambahkan, “Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah warga memperkuat deteksi dini dan pencegahan gangguan kamtibmas, serta menumbuhkan rasa aman di lingkungan RW03.”
Kegiatan berjalan lancar dan kondusif, warga aktif berpartisipasi menjaga keamanan lingkungannya.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
RN/Indah/red