refubliknews.com, || Jakarta Pusat – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Kelurahan Cempaka Putih Timur, Aiptu Wisnu Saputra, melaksanakan kegiatan sambang Pos Kamling di RT 002 RW 008, Jalan Cempaka Putih Raya, Kelurahan Cempaka Putih Timur, Kecamatan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Senin (26/1/2026) dini hari.
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Wisnu bertemu langsung dengan warga setempat, di antaranya Agus dan awak Pos Kamling. Ia berdialog serta bertukar informasi terkait potensi kerawanan lingkungan, sekaligus menyampaikan imbauan kamtibmas agar warga tetap waspada terhadap berbagai bentuk gangguan keamanan.
Beberapa poin yang disampaikan antara lain agar warga mewaspadai tamu yang keluar masuk lingkungan perumahan, mengantisipasi pencurian kendaraan bermotor dan tindak kejahatan lainnya, serta memperhatikan aktivitas anak-anak dan remaja yang nongkrong hingga larut malam guna mencegah terjadinya tawuran. Warga juga diimbau untuk segera melaporkan kepada petugas apabila menemukan hal-hal mencurigakan.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Reynold E.P. Hutagalung, mengapresiasi peran aktif Bhabinkamtibmas dan warga dalam menjaga keamanan lingkungan.
“Keamanan tidak bisa hanya mengandalkan aparat kepolisian, tetapi harus dibangun bersama masyarakat. Kegiatan sambang Pos Kamling ini merupakan wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat untuk mendengar langsung keluhan dan memperkuat sinergi dalam menjaga lingkungan tetap aman,” ujar Kapolres.
Sementara itu, Kapolsek Cempaka Putih Kompol Pengky Sukmawan menegaskan pentingnya peran Pos Kamling sebagai garda terdepan keamanan lingkungan.
“Pos Kamling adalah benteng awal dalam mencegah kejahatan. Kami mengajak seluruh warga untuk aktif ronda malam, saling peduli, dan tidak ragu melapor apabila melihat hal yang mencurigakan. Dengan kebersamaan, potensi kejahatan bisa kita tekan,” tutur Kompol Pengky.
Melalui kegiatan sambang ini, diharapkan terjalin komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat sehingga tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Cempaka Putih.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
RN/Indah/red






