Bangun Budaya Kolaboratif, Forum FOMO BRI Jadi Ajang Tukar Inovasi Antar Supervisor Unit

Tangerang, — PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk melalui Kantor Cabang (Kanca) Tangerang Merdeka terus mendorong penguatan budaya kolaboratif di lingkungan kerja. Salah satunya diwujudkan melalui penyelenggaraan Forum FOMO (Forum of Management Office) yang menjadi wadah diskusi dan pertukaran inovasi antar Supervisor Unit.

Kegiatan Forum FOMO ini diikuti oleh para Supervisor Unit di wilayah kerja BRI Kanca Tangerang Merdeka dan menjadi ajang untuk berbagi praktik terbaik (best practice), ide-ide inovatif, serta solusi atas berbagai tantangan operasional di lapangan.

Pemimpin Cabang BRI Kanca Tangerang Merdeka, Denny Setiawan, mengatakan bahwa Forum FOMO merupakan sarana strategis untuk memperkuat sinergi antar unit kerja sekaligus meningkatkan kualitas kepemimpinan di level supervisor.

“Melalui Forum FOMO, kami ingin membangun budaya kolaboratif yang kuat, di mana setiap supervisor dapat saling bertukar gagasan, pengalaman, dan inovasi untuk meningkatkan kinerja unit serta kualitas layanan kepada nasabah,” ujar Denny Setiawan.

Ia menambahkan, forum ini juga menjadi ruang pembelajaran bersama agar setiap unit dapat beradaptasi dengan dinamika bisnis perbankan yang terus berkembang, sekaligus menyelaraskan implementasi kebijakan dan strategi BRI di tingkat operasional.

“Kolaborasi dan inovasi adalah kunci dalam menjaga daya saing BRI. Dengan forum ini, kami berharap lahir ide-ide segar yang dapat diimplementasikan secara nyata di unit kerja masing-masing,” tambahnya.

BRI Kanca Tangerang Merdeka berkomitmen untuk terus menghadirkan program-program pengembangan SDM yang berkelanjutan, sejalan dengan transformasi budaya dan penguatan nilai-nilai AKHLAK, serta penerapan prinsip Good Corporate Governance (GCG) dalam setiap aktivitas bisnis.

RN/Subhan beno/red

Pos terkait