refubliknews.com, || JAKARTA PUSAT — Suasana di kantor PT PELNI, Jalan Gajah Mada No.14, Petojo Utara, Gambir, pada Jumat (14/11/2025) tampak lebih waspada dari biasanya. Sejak pagi, jajaran Polsek Metro Gambir bersama unsur terkait telah melakukan pengamanan ketat untuk memastikan tidak adanya potensi gangguan keamanan selama proses persidangan yang tengah berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
Pengamanan ini melibatkan sejumlah personel yang diterjunkan khusus, mulai dari Ipda Giri Saloka selaku Petojo 1, Iptu M. Siagian sebagai Petojo A, Aipda Zaenal Arifin dari Roxy A, hingga Aipda Irvan Ahmad selaku Bhabinkamtibmas wilayah serta Briptu Yoga Giniung yang bertugas melakukan pemantauan intelijen. Mereka melakukan penjagaan menyeluruh di area kantor PT PELNI, memantau setiap pintu masuk dan keluar, memastikan situasi tetap terkendali, dan mengantisipasi kerawanan yang mungkin muncul selama proses hukum berlangsung.
Dalam pelaksanaannya, para petugas juga berkoordinasi erat dengan pihak keamanan internal perusahaan untuk memastikan setiap aktivitas berjalan aman dan lancar. Patroli dialogis dilakukan untuk menjaga komunikasi dua arah, sementara pemantauan situasional dilakukan tanpa henti agar potensi gangguan dapat segera terdeteksi lebih awal.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menyampaikan bahwa pengamanan ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam menjaga objek vital negara serta menjamin rasa aman bagi semua pihak yang terlibat dalam proses persidangan. Ia menegaskan bahwa kepolisian akan terus melakukan penjagaan hingga adanya keputusan resmi dari Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
Berjalan dengan kesiapan penuh dan sinergi antara kepolisian serta pihak terkait, seluruh rangkaian kegiatan pada hari itu berlangsung aman, tertib, dan kondusif.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
RN/Indah/red






