refubliknews.com,- Jakarta Pusat – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kampung Rawa, Aipda Ikhwan, melaksanakan kegiatan patroli sekaligus sambang door to door di wilayah RT13/RW05, Jalan Rawa Selatan 2, Kelurahan Kampung Rawa, Kecamatan Johar Baru, Senin (10/11/2025) pukul 09.45 WIB.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program cooling system Polsek Johar Baru untuk memperkuat komunikasi dan kedekatan antara polisi dengan masyarakat. Dalam kegiatan tersebut, Aipda Ikhwan didampingi oleh warga setempat, Pak Tomy, menyambangi rumah-rumah warga sambil berdialog dan bertukar informasi mengenai situasi keamanan di lingkungan.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan, kegiatan door to door yang dilakukan Bhabinkamtibmas menjadi bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. “Melalui sambang dan patroli langsung ke warga, Polri dapat lebih cepat mengetahui potensi kerawanan wilayah serta memberikan solusi secara langsung,” ujar Kombes Pol Susatyo.
Sementara itu, Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar menegaskan pentingnya peran aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan. “Bhabinkamtibmas mengajak masyarakat untuk selalu waspada terhadap tindak kejahatan seperti curanmor, serta segera melapor bila melihat hal mencurigakan melalui Call Center Polisi 110 atau langsung ke Polsek Johar Baru,” ucap Kompol Saiful.
Dalam kegiatan tersebut, Aipda Ikhwan juga menyampaikan pesan kamtibmas agar warga menjaga kebersamaan, saling peduli, dan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan. Kegiatan patroli dan sambang ini diharapkan dapat memperkuat deteksi dini serta mendorong partisipasi masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
RN/Indah/red






